Fiat Voluntas Tua

July 20, 2012
by ratnaariani
2 Comments

Kesaksian Basuki Tjahaja Purnama

Berikut saya posting kesaksian pak Basuki TP (A Hok) yang beredar di beberapa milis. Setiap orang memiliki pengalaman iman berbeda bagaimana Kristus mengubah hidup mereka dan menjadi panutan didalam hidup. Bukan suatu kebetulan kalau sayapun mendapat peneguhan melalui kisah nabi Yesaya setelah berkeliling ke berbagai pelosok negeri. Ya, ini aku utuslah aku (Yes 6:9). Itulah keputusan yang saya buat 8 tahun lalu saat masuk dunia politik. Dulu takutnya setengah mati, toh akhirnya masih bertahan sampai sekarang. Semoga dimanapun kita diutus kita tetap mengandalkan Kristus Sang Gembala Agung.
========================================================================================
Joko Widodo bersama dengan Basuki Tjahaja Purnama telah memenangkan putaran pertama PILKADA DKI Jakarta 11 Juli 2012. Ini adalaih kesaksian Basuki,
Saya lahir di Gantung, desa Laskar Pelangi, di Belitung Timur, di dalam keluarga yang belum percaya kepada Tuhan. Beruntung sekali sejak kecil selalu dibawa ke Sekolah Minggu oleh kakek saya. Meskipun demikian, karena orang tua saya bukan seorang Kristen, ketika beranjak dewasa saya jarang ke gereja.
Saya melanjutkan SMA di Jakarta dan di sana mulai kembali ke gereja karena sekolah itu merupakan sebuah sekolah Kristen. Saat saya sudah menginjak pendidikan di Perguruan Tinggi, Mama yang sangat saya kasihi terserang penyakit gondok yang mengharuskan dioperasi. Saat itu saya walaupun sudah mulai pergi ke gereja, tapi masih suka bolos juga. Saya kemudian mengajak Mama ke gereja untuk didoakan, dan mujizat terjadi. Continue Reading →

July 19, 2012
by ratnaariani
0 comments

Sudah Berat Beban Hidup, Masih Ditambah Lagi?

“Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah padaKu”
Apa yang tidak membuat khawatir orang saat ini? Harga bahan pokok menggila sebelum bulan puasa, jalanan tambah macet (dan tidak tahu kapan akan terurai), pekerjaan juga semakin sulit karena yang dari luar Jakarta tetap mengadu nasib di ibu kota, kejahatan jangan ditanya… membuat waswas kita yang meninggalkan rumah untuk bekerja setiap hari. Masih ditambah lagi urusan domestik, entah itu relasi dengan pasangan, anak, mertua, ipar dan para pekerja RT.
Herannya keadaan ini seperti sudah dipahami Kristus jauh-jauh hari sebelum kita ada di bumi ini. Injil hari ini cocok banget untuk dijadikan pegangan agar kita bisa renungkan bukan hanya satu hari ini, tapi setiap saat kita ingin ‘mengeluh’ menghadapi berbagai beban dan tekanan hidup.  Jangan ragu untuk datang kepadaNya karena Ia akan memberikan kelegaan. Eh salah… tepatnya yang datang kepada Dia, malah ditambahkan kuk, ditambahkan beban seperti sapi/kerbau yang digunakan membajak sawah. Continue Reading →

July 18, 2012
by ratnaariani
0 comments

(Gak) Enaknya Jadi Orang Kecil Di Jalanan

“Semuanya Engkau nyatakan kepada orang kecil”
Sampai sore hari saya masih punya pertanyaan menggantung di hati tentang Injil hari ini, apa sih enaknya jadi orang kecil? Pasti tidak enak karena kapasitas dan kemampuan terbatas. Ruang gerak terbatas, apalagi mimpi tidak berani yang muluk-muluk. Tetapi anehnya Tuhan menyembunyikan sesuatu bagi orang kecil yang tidak diketahui para pembesar atau orang kaya atau para pejabat dan orang pintar.
Hari ini sudah hampir 2 minggu saya menggunakan taksi berangkat dan pulang kantor. Supir yang biasa mengantar mengundurkan diri karena alasan kesehatan yang mundur. Saya tidak sempat mencari pengganti dan pasti susah juga cari orang kalau menjelang bulan puasa begini. Mau membawa kendaraan sendiri rasanya kok malas bermacet-macet di jalan, lagipula SIM saya sudah expired lebih dari setahun, wah… bisa tambah stress saya dijalan. Tapi disyukuri saja, semua ini pasti ada berkah tersembunyi. Continue Reading →

July 17, 2012
by ratnaariani
0 comments

Sia-sialah Mujizat Tanpa Pertobatan

“Yesus mulai mengecam kota-kota yang tidak bertobat”
Hari ini sesuatu banget, bisa bangun saat adzan subuh lalu mandi dan bersiap-siap antar anak ke sekolah. Berhubung si ayah ke bandung, ibunya giliran antar ke tarki. Cuma karena SIM saya sudah expired dan tidak ada supir, pilihannya adalah pakai taksi atau minta kakaknya antar dengan mobilnya. Duh… baiknya si kakak yang lagi libur mau juga bangun pagi untuk antar adiknya.  Senangnya lagi saya bisa diantar kakaknya sekalian menemani misa pagi ini. Karena kalau langsung ke kantorpun belum dibukakan pintu berhubung OB datangnya jam 7.
Buat saya kejadian pagi ini suatu mujizat, bukan kebetulan terjadi karena pasti Tuhan mengijinkan saya mengalaminya. Tuhan mendengar doa saya untuk masing-masing anak, dan kali ini Ia menjawab doaku dengan membangunkan anakku untuk mengantarkan adiknya ke sekolah dan antar ibunya misa pagi sekalian ke kantor. Tentu mujizat perlu disyukuri dan dirayakan… gak usah mahal-mahal, traktir semangkuk bubur ayam Senopati itu nyamnyam lhooo… Continue Reading →

July 16, 2012
by ratnaariani
0 comments

The Elephant Whisperer

Lawrence Anthony, a legend in South Africa and author of 3 books including the bestseller “The Elephant Whisperer”, bravely rescued wildlife and rehabilitated elephants all over the globe from human atrocities, including the courageous rescue of Baghdad Zoo animals during US invasion in 2003.

On March 7, 2012 Lawrence Anthony died. He is remembered and missed by his wife, 2 sons, 2 grandsons & numerous elephants. Two days after his passing, the wild elephants showed up at his home led by two large matriarchs. Separate wild herds arrived in droves to say goodbye to their beloved man-friend.  Continue Reading →

July 16, 2012
by ratnaariani
0 comments

Berani Bayar Harga

“Barangsiapa menyambut kalian, ia menyambut Aku, dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku.”

Sebagai katekis saya sering ngobrol dengan para katekumen menanyakan apa yang membuat mereka tertarik untuk mengenal ajaran Katolik lebih jauh lagi, apalagi mereka harus memenuhi absensi dalam jumlah tertentu sebelum dibaptis. Itupun kalau lolos lewat wawancara akhir dengan romo. Umumnya mereka menjawab bahwa hal yang paling menarik mereka adalah pola hidup beberapa kerabat yang mereka kenal, entah tetangganya, entah keluarga jauh atau bahkan teman sekantornya. Mereka mencari tahu apa yang membuat orang-orang ini bertahan dalam berbagai tantangan hidup, mereka begitu gigih beriman pada Kristus dan tetap lembut hati walau sedang dalam guncangan.

Disisi lain ada saja komentar miring tentang minimnya pengalaman iman orang katolik sehingga mereka sendiri tidak dapat menjawab beberapa pertanyaan mendasar tentang iman katolik bila ditanyakan oleh yang non-katolik. Dengan tenang cuma menjawab ” saya mah katolik biasa-biasa aja, dari sono sudah begini. Cukup.” ….*tepok jidat… Continue Reading →

July 11, 2012
by ratnaariani
0 comments

INDONESIAN IDOL 2012: “RE”la berba”GI” mak”NA”

[youtube=http://www.youtube.com/watch?v=yxx5BVMbKKQ]

Kisah hidup Regina ternyata begitu berat & mengharukan, Benar² sebuah perjuangan hidup sejak dia kecil.
Sewaktu kecil dia pernah mengalami kecelakaan. Regina, ibu & adiknya selamat, sedangkan ayahnya meninggal dunia. Regina mengalami patah kaki sampai harus operasi 2 kali. Ibunya menikah lagi, tapi kemudian ayah tirinya juga meninggal dunia. Karena tertipu investasi, ibunya harus menggadaikan rumah, sampai akhirnya rumahnya di jual & beli rumah kecil yg sekarang dia tempati bersama ibu & 2 orang adiknya. Rumah kecil itu direnovasi juga dgn bantuan warga, ada yang bantu pagar, atap, dsb.

Demi mencukupi kebutuhan hidup, Regina sejak kelas 1 SMU menyanyi di kafe. Kehidupan sehari-hari juga mengandalkan bantuan dari saudara-saudara ibunya dan setiap bulan mereka mendapat paket sembako dari gereja. Continue Reading →

July 2, 2012
by ratnaariani
0 comments

Modal Boleh Sama, Prioritas Bisa Berbeda

“Anak Manusia tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepalaNya.”
Menjadi pengikut Kristus, atau tepatnya menjadi murid Kristus itu rupanya harus well tested dan proven. Harus tahan banting dan tahan uji. Ini penting karena tantangannya memang berat. pertama tantangan untuk memimpin diri sendiri, menjadi teladan atau Role Model dulu baru kemudian bisa memimpin dan mengarahkan orang lain menjadi serupa dengan Kristus. Belum lagi menghadapi tantangan dan serangan dari luar yang menggoda dan menjanjikan kenikmatan.
Motivasi menjadi murid Kristus akan terasah oleh waktu dan oleh berbagai situasi. Bisa jadi awalnya tegoda dengan nikmatnya menjadi pengikut Kristus. Mungkin ketenaran dan dikenal banyak orang karena menjadi buah bibir dimana-mana, begitu didambakan oleh sekelompok orang. Mereka lihat pengikut Yesus begitu banyak, mereka bisa memberikan apa saja yang diminta Yesus. Ini mungkin yang dicari sang Ahli Taurat. Ia melihat begitu nikmatnya dicari dan diikuti banyak orang. Tetapi Yesus mengetahui kedalaman hatinya, sang Ahli Taurat ini hanya ingin enaknya saja. ia memilih hanya keluar saat dicari orang, ingin popular dan dikenal banyak orang.Hanya ingin menikmati enaknya dipuji dan dicari banyak orang. Continue Reading →

June 30, 2012
by ratnaariani
0 comments

Bersabdalah Saja Maka Saya (dan siapapun yang saya doakan) Akan Sembuh

Dialah yang memikul kelemahan kita dan menanggung penyakit kita.”
Memang kalau ada anggota keluarga yang sakit  itu terasa sekali damai sejahtera di rumah bisa terganggu. Satu saja anggota keluarga di rumah menderita karena sakit, maka seluruh isi rumah ikut merasakan dampaknya. Jangankan sakit parah, bila ada yang sedang sakit kepala ataupun sakit gigi maka yang lainpun akan menjaga dan memelihara suasana agar tidak memperparah sakitnya sang penderita. Terkadang anggota keluarga lainnya pun memberikan perhatian lebih dengan membelikan makanan kesukaannya. Paling tidak sekedar membuatnya terhibur dari rasa sakit karena kita juga tidak bisa membantu berbagi rasa kesakitan dengannya.
Bisa dibayangkan bila penyakit yang menyerang anggota keluarga membuatnya tidak berdaya sekian lama, pasti suasana di rumah akan sangat terpengaruh. Terlebih lagi bila si sakit harus di rawat di rumah sakit, terpisah dari anggota keluarga yang lain. Rasanya ada yang tidak lengkap bila pulang kembali ke rumah. Tidak lagi ada keceriaan, semua sedang prihatin dan berupaya mencari cara bagaimana menyembuhkan si sakit. Apalagi bila yang sakit sang ibu  rumah tangga yang aktif menggerakkan kegiatan di rumah. Praktis kegiatan rumah tanggapun terganggu, entah karena tidak ada yang memperhatikan kebersihan rumah tangga, tidak ada yang memperhatikan keperluan makan dan belanja di rumah. Tidak ada yang memperhatikan siapa mengerjakan apa. Bisa-bisa lesu juga kegiatan di rumah bila sang ibu motor penggerak kegiatan di rumah jatuh sakit. Continue Reading →

June 29, 2012
by ratnaariani
0 comments

Berani Bayar Harga

“Engkau adalah Petrus, dan di atas batu karang ini akan Kudirikan jemaat-Ku.”

Menjadi seorang pemimpin menurut saya adalah sebuah kombinasi antara dorongan diri sendiri dalam arti menyediakan diri seutuhnya, juga karena kesempatan yang tersedia dan karena restu atau panggilan Ilahi. Kompetensi seorang pemimpin tentu dituntut berbeda karena ia harus memimpin orang lain. Ia harus bisa memimpin dan menguasai dirinya terlebih dulu. Seorang pemimpin lahir diantara suatu keadaan dimana memang dibutuhkan figur yang bisa memimpin, keadaan yang harus dikuasai sebelum terjadinya chaos atau kekacauan karena ketidak pastian akibat tidak adanya pemimpin. Tetapi hanya dengan pimpinan Tuhan seorang pemimpin bisa bertahan karena ia tidak bisa mengandalkan kekuatannya sendiri. Ia harus memiliki kepekaan akan rencana Allah dalam dirinya.

Kita lihat berbagai macam pemimpin hadir di berbagai masa dalam berbagai kesempatan dalam berbagai keadaan. Begitu banyak pejuang kemanusiaan lahir karena keadaan, karena keterpaksaan dan karena ketidak adilan. Mereka berjuang melawan ketidak adilan menyuarakan suara orang-orang yang tertindas. Pemimpin tidak bisa tinggal diam dan menyerah pada keadaan. Seorang pemimpin berani berkata: seseorang harus bertindak, dan bila saya yang harus ambil bagian, maka akan saya lakukan dengan segala konsekwensinya. Continue Reading →