Fiat Voluntas Tua

soTO baBAT

| 0 comments

Bertobatlah dan percayalah kepada Injil!

Makanan yang digemari semua orang Semarang salah satunya soto babat, apalgi disantap panas-panas ditengah udara dingin sehabis hujan seperti sekarang. Ditambah lagi irisan jeruk nipis, sedikit kecap manis dan sambal… nikmatnya! Namun yang menarik bukan hanya makanannya, singkatannya pun dikenal dimana-mana : TOBAT.

Tobat juga digemari warga katolik saat masa NAPAS; natal dan paskah. Berbondong-bondong orang menuju gereja untuk menerima sakramen tobat. Menjadi lebih ramai saat umat mencari romo yang dianggap nyaman untuk mengaku dosa, cepat selesai dan penitensinya sedikit. Itulah dinamika sementara orang menjelang masa Napas.

Mengutip tulisan salah seorang romo, bertobat berarti: meninggalkan pola hidup yang tidak terpuji dan memilih jalan hidup baru yang terpuji dan tetap berjalan di jalan baru yang terpuji itu. Jadi bertobat bukan sekedar menerimakan sakramen tobat dan melakukan penitensi dan selesai. Bertobat itu bukan hanya keinginan untuk memperbaiki hubungan dengan Tuhan saja, tetapi juga dengan sesama dan diri kita sendiri.

Apakah kita sudah bisa dikatakan bertobat ketika kita sudah aktif di gereja dan sudah melakukan pelayanan namun kita mudah hanyut pada kenikmatan semu? Apakah kita sudah bertobat jika kita sudah datang ke pertemuan lingkungan namun saat bertemu orang yang membutuhkan bantuan kita tidak menolong bahkan berlaku kasar pada mereka?

Yang bisa menilai kita sudah bertobat atau belum adalah diri kita sendiri.  Yang menjadi tolok ukur pertobatan kita yang sesungguhnya adalah saat kita menjalani hidup kita sesuai dengan Injil. [Henry Y - diambil dari buku panduan misa Katedral Semarang]

================================================================

Bacaan Mrk 1:12-15

1:12 Segera sesudah itu Roh memimpin Dia ke padang gurun.

1:13 Di padang gurun itu Ia tinggal empat puluh hari lamanya, dicobai oleh Iblis. Ia berada di sana di antara binatang-binatang liar dan malaikat-malaikat melayani Dia.

1:14 Sesudah Yohanes ditangkap datanglah Yesus ke Galilea memberitakan Injil Allah,

1:15 kata-Nya: “Waktunya telah genap; Kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil!”

Leave a Reply

Required fields are marked *.